Tuesday, June 24, 2008

Kung Fu Panda


Sabtu malam kemarin, kita semua nonton Kungfu Panda.
Bagus banget, kita semua bener bener enjoy, pantas lah kalau jadi Box Office. Izhhar aja yang awalnya ngeyel minta nonton Speed Racer, nggak nyesel.

Kadang kadang saya suka nggak percaya kalau anak saya sudah mulai besar, saya aja kaget waktu dia bilang kalau pemeran si Monyet yang ada disitu itu Jacky Chan. Dan pas lihat castingnya di akhir cerita emang bener.

Sebenarnya ceritanya sih simpel, tentang seorang anak tukang mie (Panda) yang bercita cita menjadi Master of Kungfu. Agak agak sedikit impossible juga kalau dalam waktu singkat dia bisa nguasain Kungfu dengan sangat baik, tapi kalau di telaah *bahasanya* si Panda ini emang cerdas, dan ditambah kalau mengenai makanan, dia akan melakukan manufer manufer tubuh yang luar biasa tanpa disadarinya, kocak banget.

Pokoknya keren banget, nggak cuma anak anak yang suka, orang dewasa aja banyak yang suka. Bayangin setengah jam sebelum film diputar, tiket sold out. Saya aja kebagian kursi agak depan.

Jack Black seperti biasa kegilaannya sangat cocok memerankan si Po Panda, Dustin Hoofman juga cocok banget jadi Master Shifu, suaranya benar benar mengalir natural. Tetapi kalau pendapat pribadi saya, saya kok kurang suka sama Angelina Jolie yang meranin Tigress, kok masih berasa seksi aja, nggak kaya karakternya yang seharusnya lebih dingin.

But for all, it's must see movie.


PS : Quota yang menarik dari film ini :
Yesterday is History
Tommorow is Mistery
But Today, is a Gift, That's why we call it Present.
(Master Oogwei to Po, while he sad)

No comments: